Guru Dan Tendik SDN 1 Melayu bersama Puskesmas Jati Baru kegiatan melaksanakan Skrining PTM

Puskesmas Jati Baru melaksanakan kegiatan Skrining PTM ( Penyakit Tidak Menular ) kepada Seluruh guru dan Tendik SDN 1 Melayu Kota Bima, pemeriksaan yang dilakukan antara lain,tes gula dan usam urat.Puskesmas Jati Baru juga memberikan edukasi kesehatan kepada para guru dan tenaga pendidikan (tendik) di SDN 1 Melayu Kota Bima terkait pentingnya menjaga pola hidup sehat untuk mencegah penyakit tidak menular. Edukasi ini mencakup informasi tentang pola makan sehat, pentingnya olahraga rutin, serta cara mengelola stres dengan baik. Dengan adanya edukasi ini, diharapkan para guru dan tendik dapat menerapkan gaya hidup sehat dan menjadi teladan bagi siswa-siswa mereka dalam menjaga kesehatan.

#Jrh